Didasari Disiplin Dan Semangat, Forki Bengkulu Ikuti Kejuaraan Mendagri
Danrem 041/Gamas Kolonel Inf Andi Muhammad selaku Ketua Umum Forki Provinsi Bengkulu yang diwakilkan oleh Letnan Kolonel Inf Mahfud Supriadi, pukul 10.00 Wib, melepas keberangkatan kontingen Forki Bengkulu dalam rangka kejuaraan Mendagri di Bandar Lampung bertempat di ruang lobby Makorem 01/Gamas,( 19/3).Pelepasan Kontingen Forki Provinsi Bengkulu tersebut dilaksanakan dalam rangka mengikuti Kejuaraan Mendagri TA. 2017 di Bandar Lampung, yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 20 sampai dengan tanggal 27 Maret 2017. Kali ini Kontingen Forki Provinsi Bengkulu membawa 12 atlet, 3 pelatih/offisial, 1 manajer dan 6 wasit.
Dalam sambutannya Danrem 041/Gamas yang dibacakan oleh Kasrem mengucapkan terima kasih kepada pengurus Koni, terutama pengurus Karate yang telah bersususah payah melaksanakan pembinaan dan persiapan dalam rangka menghadapi kejuaraan ini.
Pada kesempatan tersebut Kasrem 041/Gamas mengingatkan kepada para atlet agar bisa mengikuti semua rangkaian kegiatan, menjaga kekompakan, menjaga kondisi kesehatan dan menjaga nama baik kontingen Provinsi Bengkulu . “Didasari disiplin dan semangat yang kuat niscaya peperangan dapat diraih sehingga para atlet dapat meraih prestasi yang bisa mengharumkan nama baik Provinsi Bengkulu,” ujar Letkol InF Mahfud.
Hadir pada pelepasan tersebut, Para Kasi Korem, Binpers Forki Bengkulu Pedi Riswandi, SE. MA, Dewan Pembina Forki Bengkulu Beswaldi, Sekkum Forki Bengkulu Mukadimah, Sekretaris II Forki Bengkulu Faizal dan para pelatih Forki Bengkulu.
Berkomentarlah Dengan Bijak
EmoticonEmoticon